Selasa, 15 November 2016

Tips Membuat Ruang Kerja Di Dalam Rumah

Bagi anda yang melakukan aktivitas kerja di rumah pasti anda memiliki impian untuk membuat tempat kerja di rumah sendiri dengan kondisi nyaman dan tenang. Dengan melakukan aktivitas kerja dirumah tentu akan menghemat waktu anda untuk pergi dan pulang seperti yang dilakukan orang pada umumnya. Bagi anda yang inginkan hal tersebut tentu anda harus memiliki imajinasi desain ruang kerja terlebih dahulu sebelum membuatnya. Berikut ini tips membuat ruang kerja di rumah nyaman, tenang dan damai ;


Mengatur Sirkulasi Udara

Ketahui memiliki ruang kerja di rumah harus memperhatikan sirkulasi udara dengan baik dan benar. Usahakan ruang kerja yang anda buat memiliki pandangan atau bersebelahan dengan jendela maupun ventilasi udara. Karena sirkulasi udara sangat berpengaruh untuk kinerja kerja otak kita. Jika dirasa memang anda perlukan, bisa menambahkan AC sebagai pendingin ruangan. Pilihlah AC sesuai dengan keperluan dan kapasitas ruang yang anda gunakan sebagai tempat kerja agar kesejukkan yang anda dapatkan sesuai. 

Kondisikan Posisi Ruang Kerja

Untuk anda yang mungkin saat ini sudah berjalan melakukan kerja dengan berpindah-pindah tempat seperti di kamar, ruang tamu, ruang keluarga atau ruang makan. Berpindah-pindah tempat dari satu tempat ke tempat lain di dalam lingkup rumah akan tidak baik untuk melakukan aktivitas kerja. Hal tersebut juga akan mengganggu konsentrasi anda dalam bekerja. Tidak hanya konsentrasi yang terganggu namun anggota keluarga anda pasti membutuhkan tempat tersebut baik untuk bersantai, makan atau tidur. 

Carilah ruang kosong yang ada di dalam rumah anda atau tempat yang memang tidak di gunakan dalam keluarga. Tidak perlu menggunakan ruang kerja yang besar, kecilpun tidak masalah yang terpenting sirkulasi udara juga anda dapatkan agar aktivitas kerja anda maksimal. Apa bila anda memiliki ruang yang besar akan lebih bermanfaat lagi, karena anda dapat menambahkan rak untuk buku-buku atau menambahkan interior bahkan album keluarga. 

Penataan Peralatan Kerja

Menata atau meletakan peralatan kerja dapat mempengaruhi kenyamanan dalam bekerja dan tidak mengganggu anggota keluarga. Pastikan anda mendesain peletakan peralatan kerja dengan baik dan tepat supaya orang di dalam rumah tidak merasa terganggu dengan alat kerja anda. Untuk peletakan computer atau laptop sebaiknya anda tidak meletakan posisi membelakangi arah jendela. Karena akan mengganggu pandangan anda saat sedang focus melakukan kerja. Posisi yang tepat dan nyaman dapat anda terapkan computer pada samping jendela.

Lengkapi Peralatan Kerja

Sebaiknya anda melengkapi perlatan kerja yang harus wajib ada terlebih dahulu seperti meja dan kursi. Itu merupakan peralatan utama yang anda butuhkan ketika ingin memiliki tempat kerja di rumah. Untuk kelengkapan yang dapat anda lengkapi selain meja, bisa anda tambahkan computer atau laptop, buku-buku, telepon, rak penyimpanan data penting, dan bisa juga anda tambahkan dekorasi. 

Selasa, 08 November 2016

Konsep Rumah Ramah Lingkungan dan Hemat Energi

Semakin ke sini maka desain rumah minimalis ramah lingkungan, rumah ramah lingkungan dan hemat energi, konsep rumah ramah lingkungan dan hemat energi, rumah sederhana ramah lingkungan, arsitektur rumah ramah lingkungan akan semakin digandrungi dengan berkembangnya Green Economics. Contoh rumah ramah lingkungan yang sukses adalah di jepang. Lalu bagaimana dengan rumah ramah lingkungan di indonesia?

Pengertian rumah ramah lingkungan : pada dasarnya rumah ramah lingkungan menerapkan konsep rumah hemat energi.

Untuk menjaga dan mencintai bumi dapat kita awali dari rumah. Mengapa bisa kita lakukan dari rumah? Karena kita dapat membangun sebuah rumah ramah lingkungan untuk menjaga dan mencintai bumi kita. Pada awal pembangunan tentu harus banyak kita perhatikan dalam memilih jenis bahan bangunan yang kita gunakan. Karena rumah yang kita tinggali akan berdiri lama bahkan tahunan, oleh sebab itu kami disini akan berbagi tips membangun rumah ramah lingkungan yang dapat anda terapkan untuk menjaga bumi kita tercinta ;

Minimalkan penggunaan bahan alam pada proses pembangunan rumah
Saat anda membangun rumah, pastikan anda dapat meminimalkan penggunanan bahan bangunan yang akan di pakai. Pemakaian bahan bangunan dapat anda control serta komunikasikan pada pekerja agar dapat lebih menghemat pemakaian bahan bangunan. Pastikan anda tidak membeli bahan bangunan tidak berlebihan yang berujung tidak digunakan.

Green House

Contoh sederhana sebagai gambaran untuk anda saat proses pembangunan rumah, misal saat anda memerlukan kayu atau triplek untuk alas penahan cor-coran lantai atas. Sebaiknya anda tidak usah membeli yang baru, manfaatkan triplek atau kayu bekas dari bangunan yang masih bisa dipakai. Posisikan penempatan pasir agar tidak terinjak yang membuat terbuang sia-sia.

Pilih material bangunan yang ramah lingkungan
Semakin berkembangnya jaman dan teknologi, saat ini sudah banyak material bangunan yang sangat ramah lingkungan untuk membangun rumah. Kini anda dapat menghemat penggunaan kayu sebagai atap rumah dan menggantinya dengan baja ringan. itu berarti semakin mengurangi penebangan pohon dan menyelamatkan hutan.

Bahan bangunan ramah lingkungan yang dapat anda gunakan untuk membangun rumah. Untuk penggunaan bahan bangunan atap rumah dapat anda pilih menggunakan bahan Alumunium PVC, Baja Ringan, dan UPVC untuk penggunaan kusen pintu dan jendela rumah. Untuk pintu dapat anda gunakan dengan bahan pintu PVC dari plastik. Untuk atap yang biasanya anda memakai triplek bisa diganti dengan gypsum. Sedangkan untuk alternative penggunaan bahan kayu anda bisa menggunakan daur ulang kayu atau bisa juga memakai kayu plastic hasil dari daur ulang.

Hemat Penggunaan Listrik Rumah
Bangunlah rumah dengan desain pencahayaan alami, hal tersebut bertujuan supaya saat siang hari cahaya matahari dapat masuk kedalam rumah dan menghemat penggunaan listrik. Pastikan ventilasi rumah yang anda bangun cukup baik agar sirkulasi udara dapat berputar dan mengurangi penggunaan AC. Membuat penampungan air atau toran menjadi salah satu cara menghemt listrik rumah, karena anda tidak perlu menyalakan listrik untuk menghidupkan pompa air.

Manfaatkan Energi Alternative
Solar listrik atau PV (photovoltaic) merupakan system yang dapat menghasilkan tenaga listrik. Ini merupkan satu alternative yang dapat anda terapkan di dalam rumah, karena hanya memanfaatkan sinar matahari atau tenaga angin untuk menghasilkan listrik. 

Hemat dalam penggunaan air
Air menjadi kebutuhan utama bagi setiap orang, karena memiliki manfaat yang banyak bagi kehidupan seperti masak, mandi, mencuci, menyiram tanaman dan keperluan lain yang memanfaatkan air. Jika kita tidak dapat berhemat dalam penggunaan air maka dapat habis. Sebaiknya anda benar-benar dapat memanfaatkan air sebaik dan secukup mungkin untuk hal-hal yang diperlukan.

Cara Buat Air Terjun di Dinding (Water Wall) Minimalis

Selamat datang di web rumahmodern.id. Kali ini kita akan membahas tentang water wall minimalis

cara buat water wall harga pompa water wall cara membuat air terjun di dinding biaya pembuatan water wall water wall design harga water wall minimalis water wall batu alam. Namun akan secara bertahap y..

Keterbatasan lahan membuat kita terkadang ingin menciptakan sesuatu yang menarik di dalam rumah terasa sulit untuk saat ini. Namun kini anda tidak perlu khawatir, bagi anda yang ingin memiliki dekorasi rumah yang sejuk dan terlihat natural dapat anda buat Water Wall. Ini merupakan terobosan baru untuk anda yang ingin menghadirkan suasana gemricik air didalam rumah. Dengan keterbatasan lahan memang tidaklah mudah membuat tambahan di dalam rumah, namun dengan tips membuat Water Wall di dalam rumah yang kami berikan kali ini semoga dapat menginspirasi anda untuk membangunnya ;

Menentukan Tema

Bagi anda sebelum membangun water wall di dalam rumah, pastikan anda sudah memilih tema yang anda terapkan. Menentukan tema pada awal sebelum membangun akan sangat berpengaruh pada pemilihan bahan perlengkapan yang akan anda perlukan nantinya. Tujuan tema di tentukan pada awal sebelum membangun water wall adalah agar dapat seirama dengan konsep rumah yang anda huni saat ini.

Pemilihan Lokasi Yang Tepat

Water wall yang umum di bangun pada sebuah taman, namun jika anda tidak memiliki taman atau lahan yang luas sebaiknya anda membangun water wall menghadap posisi ke dalam rumah agar pemilik rumah dapat menikmati saat sedang bersantai besama keluarga. Akan tetapi jika rencana tersebut tidak memungkinkan untuk anda buat dengan mempertimbangkan keterbatasan lahan yang anda miliki, maka anda dapat membangun water wall di dalam rumah. Tetapi anda tetap harus memperhatikan saluran air yang akan berputar pada water wall supaya tidak menimbulkan kebocoran yang parah.

Efek Air

Ada beberapa efek air yang dapat anda terapkan dalam membangun water wall seperti efek air terjun, air mancur, dan air mengalir. Apa bila anda menggunakan efek air terjun maka anda perlu menambahkan penampung air. Namun jika efek yang anda terapkan air mengalir maka tidak perlu menambahkan penampung air. Sedangkan untuk efek air mancur maka anda harus menambahkan penampung air dan membuat lubang kecil pada bagian bawah agar efek air mancur dapat tercipta.

Lapisan Luar

Pemilihan lapisan luar untuk water wall dapat anda tentukan dengan memilih menggunakan jenis batu alam atau cat. Apa bila anda menggunakan jenis batu alam maka pilih batu alam yang memiliki pori-pori padat seperti jenis batu candi, baru andesit, dan batu alam paliman. Namun jika anda memilih menggunakan cat, pastikan anda memilih cat yang memiliki daya tahan terhadap air supaya awet dan tidak cepat rusak. Lapisi batu alam dengan coating supaya tidak menimbulkan lumut atau jamur dan akan terlihat nyaman setiap saat tanpa harus membersihkan.

Kuatkan Pondasi

Untuk membangun water wall diperlukan sebuah pondasi yang kuat dan kokoh. Sangat disarankan untuk membuat pondasi dengan ukuran 40 cm baik untuk luas maupun kedalaman pondasi.

Efek Lampu

Satu tambahan lagi yang dapat memberkan nilai lebih ketika malam hari yaitu efek lampu. Keindahan water wall dapat benar-benar anda nikmati tidak hanya di pagi dan siang hari namun dapat anda nikmati juga pada malam hari dengan adanya efek lampu yang memberikan penerangan. Efek lampu dapat anda selipkan pada bagian air yang mengalir atau bisa juga focus pada objek.

Contoh Waterwall:


Minggu, 06 November 2016

Tips Dapur Bersih dan Sehat

syarat dapur sehat, tips dapur bersih dan sehat, dapur sehat sederhana, dapur sehat minimalis, dekorasi dapur, dapur sederhana, dapur minimalis, kamar mandi

Dapur menjadi tempat aktivitas sehari-hari yang tidak dapat di lupakan, karena dapur menjadi peran penting dalam rumah sebagai tempat untuk memasak. Bagi orang-orang tempo dulu bagian dapur memang tidak terlalu di perhatikan meski memiliki peran yang penting. Namun saat ini, seiring dengan berkembangnya jaman dan teknologi membuat desain serta tatanan dapur lebih sehat, bersih dan tertata dengan rapi. Memiliki dapur yang rapi, bersih dan tertata akan membuat anggota keluarga semakin nyaman saat berada di dapur. 


Kondisi dapur yang tidak terjaga dengan baik juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan karena akan memicu berkembangnya bakteri atau virus. Tentu kondisi tersebut tidak ingin anda alami bukan? Ada beberapa tips menjaga dapur rumah tetap sehat, bersih, dan nyaman yang dapat anda simak kali ini ;

Cukupi pencahayaan pada dapur

Memberikan sirkulasi cahaya pada bagian dapur sangatlah penting dan harus anda perhatikan. Adanya pencahayaan yang cukup dari luar akan memudahkan siapa saja yang akan memasak di dapur lebih mudah terutama untuk istri anda. Alangkah baiknya anda memberikan cahaya masuk untuk dapur rumah dengan memanfaatkan sinar matahari. Mengapa harus demikian? Karena selain memberikan sirkulasi udara pancaran dari sinar matahari juga dapat bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan membuat kondisi dapur tidak lembab. Akan tetapi jika penerangan sinar matahari tidak memungkinkan untuk di buat anda dapat menggantinya dengan cahaya lampu.

Bangun sirkulasi udara dapur yang baik

Pada waktu proses memasak sedang berlangsung tentu akan menghasilkan asap atau aroma sebagai hasil dari proses tersebut. Pasti akan membuat anda tidak nyaman jika kondisi dapur yang anda miliki tidak memiliki jendela pembuangan udara. Sebaiknya anda membuat dapur yang memiliki jendela atau menggunakan lubang penghubung ke ruang terbuka agar asap tersebut dapat keluar. Ada alternative lain jika memang dapur anda tidak memiliki jendela, gunakan cooker hood untuk menarik asap keluar dari ruang dapur sehingga udara yang ada di dapur menjadi segar kembali.

Jaga kebersihan dapur

Perlu anda ketahui bahwa dapur merupakan penghasil limbah terbesar. Demi menjaga kebersihan dapur sebaiknya anda selalu membersihkan sampah sisa dari memasak anda dengan baik supaya tidak menimbulkan aroma tidak sedap, bau, dan menimbulkan berbagai macam penyakit. Cara yang dapat anda lakukan adalah mudah cukup membersihkan sisa kotoran dari memasak anda ke tempat sampah dan pisahkan sampah organic dan non organic agar saat petugas sampah mengambil bisa membedakan ke dua jenis sampah tersebut. 

Hal yang kadang di abaikan saat berada di dapur adalah percikan dari minyak goreng, percikan air atau tumpahan kuah masakan. Sebaiknya jika anda melihat hal tersebut segera langsung di bersihkan. Usahakan anda selalu setiap hari membuah sampah yang ada di dapur karena jika lebih dari 1 hari maka akan memicu berkembangnya bakteri atau jamur.

Cara Mengatasi Kamar Ruangan Tembok Lembab dan Jamur

mengatasi kamar lembab berjamur, cara membuat ruangan menjadi lembab, kapur penyerap lembab, kapur serap air, cara mengatasi tembok lembab dan jamur, bahaya kamar lembab, cara membuat ruangan lembab, penyerap lembab ruangan

Kotoran dinding atau jamur dinding pasti pernah menyerang rumah anda. Hal itu tentu sangat mengesalkan bukan terlebih cukup banyak pasti membuat tidak nyaman untuk di pandang. Penyebabnya bisa juga di karenakan rumah anda dalam keadaan lembab. Kondisi rumah lembab sangat tidak baik jika di biarkan dalam jangka waktu yang lama. Karena efek dari udara lembab dapat merusak perabotan rumah dan dapat memicu berbagai macam penyakit bagi penghuninya. Untuk itu kami sedikit memberikan tips mengukur kelembaban rumah agar anda dan keluarga terhindar dari penyakit dan dinding rumah anda tetap terjaga ;


Batas Normal Kelembaban Rumah

Untuk ukuran batas normal kelembaban udara didalam rumah yaitu 60%-70% RH. Jika anda bingung mengetahuinya bisa anda gunakan alat bantu yaitu hygrometer sebagai alat untuk mengukur kelembaban udara. Udara lembab disebabkan adanya jumlah air yang berlebihan dalam kandungan udara. 

Akibat yang timbul jika rumah lembab

• Udara di dalam rumah akan terasa panas meski hujan telah turun.

• Kayu dapat cepat lapuk akibat dari udara lembab. Pada perabotan rumah yang terbuat dari kayu seperti lemari, meja makan, kursi, pintu, dan jendela akan cenderung lebih cepat rusak atau lapuk.

• Udara lembab juga dapat merusak surat-surat, dokumen, foto atau lukisan. Munculnya jamur pada benda-benda yang tadi kami sebutkan dapat membuatnya cepat rusak.

• Pada bagian dinding tembok akan terlihat kotor dan meninggalkan bekas seperti bekas aliran air.

• Membuat penghuni rumah menjadi tidak sehat, seperti terkena batuk atau alergi hidung yang di akibatkan oleh adanya jamur.

Beberapa penyebab rumah lembab

• Sirkulasi udara yang masuk ke dalam dan ke luar rumah tidak baik. Hal tersebut dapat memicu berkembangnya jamur dengan cepat karena udara yang ada di dalam rumah membawa air cukup banyak dan tidak mengalami pertukaran.

• Bisa juga di timbulkan oleh adanya kebocoran pada saluran pembuangan air.

• Genteng bocor atau atap bocor juga mampu menyebabkan rumah menjadi lembab karena air hujan yang masuk membawa udara yang tidak dapat di putar keluar.

• Adanya penampungan air berlebihan di dalam rumah. Hal tersebut juga dapat mengakibatkan rumah menjadi lembab, karena kandungan air akan semakin tinggi di tambah sirkulasi udara yang tidak baik.

Tips mengatasi rumah lembab

1. Segera perbaiki sumber kelembaban. Cara tersebut merupakan tindakan utama yang harus anda cegah secepat mungkin. Namun untuk melangkah melakukannya anda perlu mengetahui dari mana asal mula penyebab utama udara menjadi lembab. Kontrol pada bagian sirkulasi udara apakah sudah baik yang anda gunakan. 

2. Pasang kipas angin pada langit atap. Memasang kipas angin juga membantu mencegah rumah menjadi lembab, karena angin yang di hasilkan oleh kipas angin membantu mensirkulasikan udara yang ada di dalam rumah.

3. Gunakan kapur serap air. Alat ini cukup efektif dan berfungsi untuk menyerap air yang ada di dalam udara. Anda dapat membelinya pada toko atau supermarket terdekat.

Tips Memilih Gorden Jendela dan Ruang Tamu Minimalis

tips memilih gorden jendela; warna gorden untuk dinding putih; jenis kain gorden dan harganya
warna gorden untuk ruang tamu; pemilihan warna gorden; jenis kain gorden yang bagus; kain gorden blackout; jenis kain gorden minimalis

Hadirnya tirai atau gorden pada satu rumah akan memberikan efek berbeda dan mempercantik suasana rumah. Hal tersebut benar-benar mampu merubah suasana menjadi lebih harmonis, damai, nyaman dan tenang. Saat ini tirai atau gorden memiliki motif yang jauh lebih baik dan beraneka ragam. Banyaknya motif dan berbagai macam bentuk serta ukuran kadang membuat kita kesulitan untuk memilih tirai atau gorden mana yang akan di beli. Untuk itu ikuti tips memilih gorden yang baik dari kami dan akan membuat anda tidak ragu untuk memilih gorden yang sesuai dengan impian anda ;


Tips memilih gorden

Umumnya pemasangan gorden di aplikasikan pada bagian pintu, jendela, dan penghubung antara satu ruangan ke ruang lain. Fungsi dari gorden yang dapat di rasakan oleh kita adalah sebagai penghalang aktifitas di dalam ruangan tersebut agar tidak terlihat dari luar dan hanya sebagai batas. Fungsi lain yang dapat di rasakan dengan adanya gorden adalah dapat terhindar dari sinar matahari yang masuk ke dalam ruangan. Terkadang sinar matahari yang langsung masuk ke dalam rumah di rasa mengganggu bagi penghuni rumah dan dapat merusak perabotan rumah.

Memilih Bahan Gorden Yang Tepat

Berbagai macam pilihan gorden dengan bahan-bahan tertentu akan membuat kita kesulitan menentukannya. Pada setiap bahan gorden tentu memiliki ciri dan kualitas yang berbeda-beda. Secara simple dan mudah bagi kami untuk berbagi tips kepada anda adalah sesuaikan keinginan anda ingin menggunakan bahan bertekstur ringan, lentur atau gelap. 

Bahan katun lebih dikenal sebagai bahan berteksur lembut, tidak hanya bahan katun yang memiliki tekstur lembut namun ada juga yang lain seperti linen, satin, dan polyester. Untuk bahan gorden yang lebih sering di pakai saat ini berbahan lamborgini karena memiliki tekstur lebih lentur. Ada juga bahan lain yang di gunakan untuk membuat gorden seperti paloma, organza, dan beludru.

Memilih Model Gorden

Tips yang kami bagikan dalam memilih model gorden adalah sesuaikan dengan warna dinding rumah dan furniture yang ada di dalam rumah. Model gorden biasanya bisa anda sesuaikan dengan kondisi di dalam rumah dan mendesainnya sendiri. Contoh jika anda memiliki rumah bernuansa klasik, maka anda dapat menentukan menggunakan model gorden dengan desain rumit. Namun jika anda memiliki rumah bernuansa minimalis maka anda dapat memilih model gorden satu warna tetapi dengan smocked ring simple. 

Sesuaikan harga gorden dengan budget

Mempertimbangkan harga dan menyesuaikan kebutuhan gorden adalah langkah yang tepat. Namun poin utama pada satu harga gorden di tentukan oleh pemilihan model dan aksesoris tambahan pada gorden yang akan di beli.

Pada setiap bahan dan model gorden memiliki tingkat harga yang bervariasi. Apa bila semakin rumit model akan makin tinggi pula harga gorden yang harus anda bayar. Namun tidak hanya kerumitan model, bahan yang di gunakan juga dapat mempengaruhi harga gorden.

Cara Mengecat Tembok Lama Yang Benar

artikel terkait :sealer cat tembok; cara mengecat ulang tembok luar rumah;  cara mengganti warna cat tembok; cara mengecat ulang tembok yang lembab; cara mengecat tembok dengan roll; cara mengecat tembok baru yang benar; metode pengecatan dinding lama; cat dekoratif dinding.

Menciptakan suasana rumah menjadi lebih nyaman dan sejuk pasti menjadi idaman setiap orang. Dengan melakukan cara cat ulang dinding rumah maka suasana tersebut akan berubah seketika. Bagi anda yang mungkin ingin melakukannya sendiri dirumah tentu tidak sekedar mengecat tembok langsung. Ada beberapa langkah-langkah yang harus anda lakukan agar cat dinding rumah anda menghasilkan kesempurnaan.


Ada banyak hal yang harus anda lakukan sebelum mengecat rumah seperti melindungi perabotan rumah, mengupas cat tembok lama, menyediakan cat baru dan masih banyak lagi. Semua akan anda dapatkan informasinya berikut ini, langsung saja simak ;

Melindungi Perabotan Rumah

Untuk anda yang ingin melakukan cat ulang dinding rumah anda sebaiknya lindungi perabotan rumah anda dari tetesan cat. Pindahkan perabotan rumah yang sekiranya maih dapat di pindahkan dengan mudah ke tempat lain. Namun jika perabotan rumah anda terlalu besar dan sulit untuk anda pindahkan sendiri cukup anda kasih alas penutup seperti menggunakan Koran atau kertas. 

Kontrol dan Perbaiki Dinding yang rusak

Pastikan untuk anda sebelum melakukan cat ulang dinding rumah alangkah baiknya anda control kondisi dinding terlebih dahulu. Poin utama saat control dinding rumah adalah ketahui kelembaban dinding rumah anda. Kondisi dinding yang baik adalah memiliki tingkat kelembaban yang rendah, itu merupakan posisi tepat untuk melakukan pengecatan. Hal lain yang harus anda perhatikan adalah kontorl rembesan pada dinding dan celah apakah ada retakan ataupun bekas paku. Apa bila kondisi tersebut terjadi pada dinding rumah anda sebaiknya anda melakukan perbaikan terlebih dahulu sebelum melakukan pengecatan.

Kupas Lapisan Cat Lama

Untuk anda yang baru pertama kali melakukan cat ulang dinding rumah anda sendiri, sebaiknya anda untuk memperhatikan kondisi cat lama. Kupas lapisan cat lama terlebih dahulu supaya cat baru dapat merekat dan menghasilkan warna sempurna. Jika memang cat lama pada dinding sudah terlihat terkelupas, lebih baik kupas semua hingga warna acian semen dasar dinding terlihat.

Bersihkan Dinding Sebelum Di Cat

Membersihkan dinding sebelum di cat ulang adalah poin penting. Karena umumnya dinding lama memiliki kotoran dan jamur. Jika ada jamur yang terlihat pada dinding rumah anda sebaiknya di kupas lalu anda beri lapisan anti jamur pada bagian dinding yang sudah terkena jamur tersebut.

Menentukan Warna Cat Dinding

Memilih warna cat dinding rumah memang tidak mudah, terkadang kita memerlukan pendapat dari orang sekitar agar warna yang dihasilkan menjadi lebih nyaman saat di lihat bersama. Saran dari kami sebaiknya anda memilih warna cat dinding sesuai dengan warna dari perbotan rumah anda, hal tersebut supaya terlihat lebih kontras.

Melapisi Dinding Dengan Cat Dasar

Pada umumnya orang yang akan melakukan cat ulang dinding pasti akan memberi cat dasar sebelum memberikan cat utama dengan melapisi wall sealer. Tujuanya untuk menyempurnakan cat baru yang akan di aplikasikan sehingga menghasilkan warna yang sempurna. Langkah berikutnya adalah lapisan cat pertama yang harus anda lakukan setelah cat dasar dirasa sudah kering. Pemberian campuran air atau tiner untuk lapisan pertama sebaiknya di beri porsi 5%-20%. Setelah lapisan pertama sudah kering, ulangi kembali dengan lapisan kedua untuk menyempurnakan dengan takaran porsi yang sama 5%-20% campuran air atau tiner.

Selasa, 01 November 2016

Cara Memasang Wallpaper Dinding dan Hubungannya dengan Kesehatan

Jual wallpaper dinding dan harga wallpaper Malaysia kini menjadi kata kunci yang cukup banyak dicari di internet. Hal ini menandakan bahwa minat penggunaan wallpaper sebagai alternatif pengganti cat tembok semakin meningkat. Artikel ini adalah pembuka dari artikel kami berikutnya tentang wallpaper wallpaper dinding 3d, wallpaper dinding ruang tamu, wallpaper dinding rumah murah, cara memasang wallpaper dinding, harga wallpaper dinding per roll dan wallpaper dinding anak. Ditunggu ya!!

Untuk mempercantik dan memperindah dinding rumah saat ini tidak perlu menggunakan cat dinding lagi. Mengapa demikian? Karena ada alternative lain sebagai pengganti cat dinding tembok untuk memperindah penampilan. Pada setiap rumah dinding tentu menjadi pandangan pertama yang akan selalu terlihat jelas pada mata. Kondisi dinding rumah yang tidak baik akan sangat tidak nyaman untuk di lihat. Oleh karena itu kami di sini akan berbagai informasi tentang mempercantik dinding rumah dengan wallpaper. Lalu kenapa harus wallpaper yang dipilih? Karena wallpaper memiliki banyak variasi dan corak yang menarik saat ini. Desain dan warna dari wallpaper siap merubah suasana rumah anda lebih hidup dan nyaman ;



Jenis-Jenis Wallpaper
Ada 2 jenis wallpaper dengan dasar kertas atau wallpaper dengan dasar vynil. Untuk membedakan kedua wallpaper tersebut bagaimana? Lalu apa saja kelebihan atau kekurangan dari kedua jenis tersebut? untuk jenis wallpaper dasar kertas memiliki permukaan dove tidak terlihat begitu mengkilap, berbahan dasar dari kertas jadi tidak akan mudah rusak, jenis wallpaper kertas hanya dapat di bersihkan dengan lap kering, dan dapat dengan mudah di daur ulang. Sedangkan untuk jenis wallpaper vynil memiliki permukaan yang lebih mengkilap, berbahan dasar vynil jauh lebih tahan lama jika di bandingkan dengan kertas, sangat mudah untuk di bersihkan baik dengan kain basah karena tidak akan mudah rusak, dan terakhir bahan vynil tidak ramah lingkungan karena tidak mudah di daur ulang lagi.

Ada 2 bagian pembeda lagi pada 2 jenis wallpaper yaitu bahan bawah kertas atau bahan bawah kain. Untuk wallpaper dengan bahan bawah kain akan mudah untuk di lepas dan di pindahkan. Karena bahan ini bersifat tidak mudah rusak atau robek. Sedangkan untuk bahan bawah kertas tidak akan dapat di pindahkan atau di lepas karena akan mudah rusak dan sobek.

Cara Memasang Wallpaper pada dinding rumah
Sangat mudah untuk memasang wallpaper pada dindig rumah yaitu dengan cara ditempelkan menggunakan lem perekat khusus. Untuk anda yang ingin memasang wallpaper sendiri di rumah, sebaiknya sebelum anda memasang bersihkan dinding tembok terlebih dahulu agar lebih mudah saat memasangnya. Apa bila dinding rumah anda sudah di beri warna cat, sebaiknya bersihkan dengan menggunakan plamur. Untuk bagian dinding yang retak atau berlubang, lebih baik anda segera perbaiki sebelum memasang wallpaper karena akan mengganggu dalam pemasangan. Pastikan anda tidak menggunak lem secara berlebihan karena akan membuat permukaan wallpaper tidak rata. Sebaiknya gunakan lem secukupnya.

Wallpaper dan kesehatan
Teryata dibalik motif dan warna dari wallpaper menyimpan faktor kesehatan bagi tubuh kita. Mengapa demikian? Karena jenis pelarut yang di aplikasikan pada warna wallpaper dapat mempengaruhi kesehatan tubuh. Apakah wallpaper yang anda gunakan menggunakan bahan dasar water based atau solvent based? Apa yang membedakan dari kedua jenis tersebut? good pertanyaan yang akan kami jawab langsung di sini.

Water based adalah satu metode pewarnaan yang menggunakan bahan dasar dari air. Sedangkan untuk solvent based yaitu pewarnaan wallpaper yang menggunakan bahan dasar tiner. Jika kandungan wallpaper mengandung tiner maka akan menimbulkan bau tiner saat di pasangkan pada dinding. Efek yang akan anda alami yaitu keluarga anda akan mencium aroma tiner dan tidak baik untuk kesehatan. Pastikan sebelum anda membeli wallpaper cium pada sisi platik pembungkus wallpapaer dan rasakan aroma yang keluar dari gulungan tersebut jika merasakan bau tiner sebaiknya anda cari dan ganti wallpaper yang tidak berbau berbahan dasar air.

Ukuran Garasi Mobil EXTRA FULL LARGE SUV / CrossOver

Ukuran Garasi Mobil EXTRA FULL LARGE SUV / CrossOver tentu berbeda dengan ukuran garasi Agya, Ayla. Ukuran mobilnya saja berbeda. Ford- Everest, Mazda-CX9 dan Mitsubishi-Pajero CBU adalah mobil mobil yang termasuk EXTRA FULL LARGE SUV / CrossOver.

Ukuran garasi/carport Ford- Everest, Mazda-CX9 dan Mitsubishi-Pajero CBU harus disesuaikan dengan ukuran mobilnya donk. Itu tentu,

Garasi/carport Ford- Everest,
ford everest
Ford Everest memiliki ukuran mobil Panjang 4,882 mm (192.2 in), Lebar 1,862 mm (73.3 in) dan Tinggi 1,837 mm (72.3 in) sehingga anda dapat membuat garasi/carpotnya dengan ukuran Panjang 5.500 mm (5,5 m), Lebar 2.500 mm (2.5m) dan Tinggi 2.500 mm (2.5 m).



Garasi/carport Mazda-CX9

Mazda CX9
Mazda CX9 memiliki dimensi/ukuran :
Panjang 5,075 mm (199.8 in)
Lebar 1,935 mm (76.2 in)
Tinggi 2007-09: 1,730 mm (68 in), 2007-09 Grand Touring: 1,735 mm (68.3 in), 2010-15: 1,727 mm (68.0 in)

Anda bisa membuat garasi Mazda CX9 dengan ukuran panjang 6 meter, lebar 3 meter dan tinggi 2,5 meter.

Garasi Mitsubishi-Pajero 
Ukuran Mitsubishi Pajero bermacam-macam kurang lebih nya adalah sbb
Panjang 186.6 in (4,740 mm) & 185.2 in (4,704 mm)
Lebar 1998–1999: 69.9 in (1,775 mm); 1992–97: 66.7 in (1,694 mm) & 70.3 inches (1,786 mm)
Tinggi 1992–94 5-door: 73.4 in (1,864 mm) & 74.0 in (1,880 mm); 1995–1999 5-door: 73.8 in; (1,875 mm) & 74.6 in (1,895 mm); 3-door: 72.8 in (1,849 mm)

Jadi amannya jika anda mau membeli Mitsubishi-Pajero  garasinya adalah ukuran panjang  6 meter, lebar 3 meter dan tinggi 2.5 meter.

Ukuran Garasi Mobil Double Cabin

Yuk kita bahas tentang mobil double cabin, banyak yang menyebutnya mobil pick-up yang mewah. Hal yang dibahas adalah tentang tempat penyimpanannya di rumah. Apalagi kalo bukan garasi atau carport mobil double cabin. Beberapa merk double cabin yang banyak di Indonesia adalah 1. Chevrolet- Colorado, 2. Ford-Ranger, 3. Isuzu- D-Max, 4. Mazda - BT-50, 5. Nissan  - Navara dan 6. Toyota – Hilux.

Syarat utama untuk membuat garasi / carport 1. Chevrolet- Colorado, 2. Ford-Ranger, 3. Isuzu- D-Max, 4. Mazda - BT-50, 5. Nissan  - Navara dan 6. Toyota – Hilux. Adalah kita tahu ukuran mobil kita.

Dari data dieproleh ukuran mobil doubel cabin
1. Ukuran Chevrolet Corolado
Length
Regular cab 192 in (4,877 mm)
Extended cab 207.1 in (5,260 mm)
Crew cab 194 in (4,928 mm) (Thailand Ver.)
Width
68 in (1,727 mm)[1]
70.8 in (1,798 mm) (Thailand Ver.)
Height
65 in (1,651 mm)
69.1 in (1,755 mm) (4x4 Thailand Ver.)

2. Ford-Ranger
Panjang
5,274 mm (207.6 in)
Lebar
1,849 mm (72.8 in)
Tinggi
1,800 mm (70.9 in) (single cab)
1,815 mm (71.5 in) (double cab)
1,804 mm (71.0 in) (RAS cab)

Ford Ranger

3. Isuzu- D-Max
Panjang
5,030
Lebar
1,800
Tinggi
1,735

Isuzu D-Max

4. Mazda - BT-50
Panjang
5,359 mm (211.0 in)
Lebar
1,849 mm (72.8 in)
Tinggi
1,741 mm (68.5 in) (single cab)
1,837 mm (72.3 in) (double cab)
1,856 mm (73.1 in) (freestyle cab)

Mazda-BT50

5. Nissan  - Navara
Panjang
5230 mm
Lebar
1850 mm
Tinggi
1780 mm


6. Toyota – Hilux
Panjang
D-Cab: 5,335 mm (210.0 in)
S-Cab: 4,930 mm (194.1 in)
Extra Cab: 5,285 mm (208.1 in)
Lebar
D-Cab: 1,855 mm (73.0 in)
S-Cab, Extra Cab: 1,800 mm (70.9 in)
Tinggi
D-Cab: 1,815 mm (71.5 in)
S-Cab: 1,685 mm (66.3 in)
Extra-Cab: 1,810 mm (71.3 in)
Totoya Hilux





Melihat dari berbagai ukuran mobil doubel cabin maka rasanya ukuran garasi minimal yang tepat adalah ukuran 2,5 meter x 6 meter. Tentu harus memperhatikan akses masuk ke garasi ya guys. Jika jalan masuk ke garasi sempit maka anda harus memperluas ukuran garasinya misal dengan ukuran 3 meter x 6,5 meter.

Selasa, 25 Oktober 2016

Cara Mencari Kos dan Kontrakan Murah Di Jogja

Mencari kos atau kontrakan di jogja gampang gampang susah. Kalau dananya tak terbatas sih nggak masalah. Yang jadi masalah adalah harga kos dan kontrakan di jogja relatif lebih mahal bila dibandingkan dengan daerah lain.

Sepertinya pemilik properti di jogja tau kalau permintaan akan properti di jogja sangat tinggi jadi mereka seenak udele dewe (semaunya sendiri) menetapkan harga.

Bagaimana caraku mendapatkan kos atau kontrakan yang murah di jogja namun nyaman?

1. Lewat aplikasi mamikos
 Namun sayang beberapa kali saya hubungi pemilik kost yang datanya masih ada kamar kosong di mamikos ternyata sudah penuh. Jadi sebaiknya menggunakan aplikasi ini jadi alternatif saja.

2. Lewat Olx
Sumpah membantu banget olx. Update terus dan banyak yang ngiklan. Hanya saja kadang foto tidaks sesuai dengan kenyataan dan kurang komunikatif kecuali harus dengan telf atau sms tidak bisa komen2 di olx.

3. Lewat Grup Facebook
Ini yang saya rekomendasikan untuk jadi wahana mencari kos atau kontrakan. Cari saja grup facebook  yang anggotanya banyak yang isinya adalah kumpulan orang yang menawarkan kos/kontrakan dan orang yang sedang nyari kontrakan.

misal ini:
https://www.facebook.com/groups/276590702416421/?fref=ts
 atau
https://www.facebook.com/groups/332557776945063/?fref=ts

dan masih banyak lainnya

Senin, 24 Oktober 2016

Menyekat Ruangan Dengan Folding Door

Ada banyak pilihan untuk membagi ruangan. Yang permanen tentu dengan membuat dinding pemisah atau tembok, yang semi permanen bisa dengan partisi dari triplek  atau bahan asbes yang sering digunakan untuk partisi kamar tidur minimalis. Namun ada lagi yang portabel yakni dengan shoji atau pembatas ruangan ala jepang yang umumnya  pembatas ruangan dari kayu / partisi kayu.

Kedepan kita akan bahas tentang cara membuat sekat ruangan dengan triplek dan perbandingan harga partisi ruangan.


Belakangan ini karena faktor efisiensi, pembatas ruangan murah adalah pembatas ruangan dari plastik.


Namun kali ini kita akan membahas mengenai folding door. Jadi semacam pembatas ruangan yang sangat sangat simpel bisa dilipat. Jadi tinggal sesuai kebutuhan aja. Pengen tanpa sekat kita lepas atau lipat folding door tersebut.

Pengen agak lebih privat kita tutup dengan folding door.

Umumnya digunakan untuk menyekat dapur dengan ruang makan. Biar dapur yang berantakan tidak terlihat.

Seperti apa contoh pembatas ruangan dengan folding door ? ini dia :







Kamis, 20 Oktober 2016

Ukuran Garasi Ideal untuk Mobil Hyundai   : Atoz, Getz, i10, i20

Selamat pagi bro otomotif ?!!!!
Untuk kesempatan kali ini penulis akan melanjutkan artikel sebelumnya yang mengupas tuntas sampai ke tulang-tulangnya mengenai ukuran garasi untuk mobil kesayangan anda. Sesuai dengan artikel terakhir yang membahas ukuran garasi mobil KIA (kaya mobil Visto, Picanto, dan Pride) maka kali ini artikelnya akan membahas mengenai ukuran garasi yang pas untuk mobilll apa hayo ?
Mobil Hyundai gengs. Seperti Atoz, Gets, i10, dan i20. Enggak usah kebanyakan basa dan basi lah ya berikut ukuran mobilnya dulu gengs.


Hyundai Atoz
Panjang : 3.565 mm,
Lebar : 1.595 mm,
tinggi 1.540

Hyundai Getz
Panjang : 3810 mm,
Lebar : 1665 mm,
Tinggi : 1495 mm

Hyundai Grand i10
panjang 3.565 mm,
lebar 1.595 mm, dan
tinggi 1.540 mm,

Hyundai i20
Panjang : 3.940 mm
Lebar : 1,710 mm 
Tinggi : 1,691 mm

Setelah mengetahui dimensi ukuran dari keempat mobil di atas teman-teman jadi sudah bisa mengira-ngira berapa ukuran garasinya. Agar garasi tidak terlalu ngepres temen-temen bisa membuat garasi dengan ukuran panjang 4m lebar 2 m dan tinggi 2 m.

Rabu, 19 Oktober 2016

Desain Mushola Unik dan Minimalis di Rumah

Yang terbaik adalah sholat berjamaah di masjid (bagi laki2). Namun untuk sholat sunah dan kadang karena satu dan lain hal tidak bisa jamaah maka sholat di rumah. Maka mushola di rumah pentinng juga keberadaannya. 

Lalu seperti apa desain mushola minimalis modern di dalam rumah. Misal ada space di teras belakang kita ingin mendesain mushola mungil di teras belakang rumah. Contoh desain mushola model mushola minimalis yang unik bisa menjadi pilihan. Mushola mini dalam rumah saya rasa cukup karena kan tidak banyak jamaahnya.

Ini dia desain mushola kecil unik yang bisa dibuat di rumah :
Intinya manfaatkan space atau ruang sekecil apapun beri pernak pernik permadani dan sajadah dan kesan bahwa itu mushola dengan desain kubah atau menara. Jadi deh mushola unik minimalis yang modern.

Ukuran Carport Standar Rumah Minimalis

Rumah modern sekarang ukurannya sangat minimalis. Diperkotaan lagi marak type 21, type 36 type 40..Lalu berapa space untuk carport? Karena penting juga carport mobil biar mobil nggak kepanasan dan nggak kehujanan.

Idealnya luas carport itu sesuai kebutuhan.Tidak terlalu sempit tapi ideal. ya bisa buat lewat motor juga lah samping-sampingnya.

Ukuran carport di Indonesia umumnya ada 3 :
1.Panjang dan lebar carport 6 m x 3 m.
Ini ukuran carport untuk mobil besar seperti Mitsubishi Pajero Sport atau Toyota Fortuner akan masuk.

2. Panjang dan lebar carport  5 m x 3 m.
Carport dengan ukuran 5m x 3 m ini cukup untuk mobil ukuran sedang seperti Toyota Avanza,Daihatsu Terios ataupun Suzuki Ertiga, Sigra, Calya, Xenia

3. Panjang dan lebar carport 4,5 m x 3 m.
Carport dengan ukuran 4,5m x 3 m,maka mobil-mobil kecil yang bisa masuk seperti Honda Jazz ataupun Toyota Yaris, Ayla, Agya, dll


Sebelum membuat carport sangat penting untuk mengetahui  ukuran dari mobil yang anda miliki,
Berikut Daftar Panjang dan Lebar mobil yang beredar di Indonesia :



Panjang (mm)Lebar (mm)



Audi A3 2.0 T FSI S-tronic42031765
Audi A4 1.8 T FSI44781848
Audi A5 3.2 FSI quattro46251854
Audi A8 4.2 L Quattro51811894
Audi New TT 2.0 Turbo FSI S-Tronic41781842
Audi Q7 4.2 FSI Quattro Tiptronic50861983
BMW 3 Series 320i Executive Steptronic45201817
BMW 5 Series 528i47751800
BMW X1 18i44541798
BMW Z4 sDrive35i40911781
Chery QQ SX M/T35581508
Chery Tiggo SX M/T42851765
Chevrolet All New Aveo 1.4 LT M/T40391735
Chevrolet All New Spark LT 1.2 M/T36401597
Chevrolet Colorado 2.5L Extended Cab53391810
Chevrolet Cruze 1.8 M/T45971788
Chevrolet New Captiva 2.4 L FWD46731849
Chevrolet Orlando LT 1.8 L A/T46521836
Chevrolet Spin 1.5 LTZ M/T42601735
Chevrolet TrailBlazer 2.8 AT 4x448782132
Daihatsu All New Sirion 1.3 M/T36601665
Daihatsu All New Xenia 1.3 R M/T Sporty41401660
Daihatsu Ayla Ayla X M/T36001600
Daihatsu Gran Max Pick Up 3 Way 1.5 M/T41951675
Daihatsu Luxio X 1.5 M/T41651665
Daihatsu New_Terios TX 1.5 MT43851745
Ford All New Focus Titanium 2.0L A/T45341823
Ford All New Ranger Double Cabin XLT 4 x 4 M/T53511850
Ford Fiesta Sport 1.6L A/T39501973
Ford New Escape XLT Limited 2.3L 4x2 A/T44801845
Ford New Everest XLT 2.5L 4x4 M/T50601788
Ford New Fiesta 1.5L MT - Style39691978
Geely MK 2 1.5 GT39951692
Honda All New Accord VTi 2.4L A/T49351845
Honda All New Civic 2.0 L A/T45401755
Honda All New CR-V 2.4 L A/T45451820
Honda All New Jazz RS 1.5 M/T39201695
Honda All New Odyssey 2.4 L I-VTEC A/T48001800
Honda Brio Sports 1.3L M/T36101680
Honda CR-Z 1.5 M/T40751740
Honda New Freed S 1.5 A/T42151700
Honda New_City 1.5 S M/T44101715
Hyundai All New Santa Fe 2.2 AT46001639
Hyundai Grand Avega 1.4 M/T42151680
Hyundai H-1 2.4 XG A/T 51251920
Hyundai i10 1.1 GLi M/T39401710
Hyundai i20 SG M/T39401710
Hyundai New Coupe 2.7 A/T49351760
Hyundai New Tucson 2.0 A/T44101820
Hyundai Sonata 2.4 A/T48201835
Isuzu D-Max Double Cab 3.0 M/T (E2)49251800
Isuzu New Panther Grand Touring 2.5 M/T46921771
Jaguar XF 3.0 V6 A/T49611877
Jaguar XK 5.0 V8 Coupe47942028
Jeep Grand Cherokee 5.7L Overland48222154
KIA All New Carens 2.0 M/T45251805
KIA All New Optima 2.4 A/T48451830
KIA All New Rio 1.4 M/T40451720
KIA All New Sorento 2.4 A/T Gasoline46851885
KIA All New Sportage Platinum 2.0 A/T44401855
Lexus GS 3.0 A/T48251820
Lexus IS 3.0 A/T47571800
Lexus LS 600hL A/T52101875
Lexus RX 3.5 A/T47701885
Mazda All New Biante 2.0 A/T47151770
Mazda 6 2.5L A/T47351795
Mazda New Mazda CX-7 GT46991872
Mazda New Mazda CX-9 50991936
Mazda New Mazda 2 HB S M/T39031695
Mazda New Mazda 2 Sedan S M/T42441695
Mazda New Mazda BT-50 Single Cab 4x4 Mid Grade M/T50761807
Mazda RX-8 1.3 A/T44301770
Mazda VX-1 1.4 V M/T42651695
Mercedes Benz B 170 1.7 Autotronic42701975
Mercedes Benz E 200 Kompressor 1.8 A/T48181990
Mercedes Benz E 280 Elegance 3.0 A/T G-Tronic48522063
Mercedes Benz ML 350 3.5 A/T 7G-Tronic47802127
Mercedes Benz New C 200 K Avantgarde 2.0 A/T 45812020
Mercedes Benz New C 280 Elegance 3.0 A/T 7G-Tronic45812020
Mercedes Benz New S 300 L 3.0 A/T 7-G Tronic52062113
Mercedes Benz New S 500 L 5.0 A/T 7G-Tronic52061871
Mitsubishi All New Lancer EX 2.0 GT A/T45701760
Mitsubishi Mirage GLX 1.2 M/T37101665
Mitsubishi New Strada Triton GLX Double Cabin 2.8 M/T50401750
Mitsubishi Outlander Sport GLX 2.0 M/T42951770
Mitsubishi Pajero Sport DAKAR AT 4x4 Hi-Power46951815
Nissan All New Grand Livina X-Gear 1.8 M/T45401735
Nissan All New Serena 2.0L X48651695
Nissan All New Teana 250 XV A/T48501795
Nissan All New X-Trail Xt 2.5 A/T46301785
Nissan Elgrand 3.5 A/T49151850
Nissan Evalia 1.5 XV M/T44001695
Nissan Frontier Navara Double Cab 2.5L 4x4 M/T52301850
Nissan Juke 1.5 CVT RX Red Edition41351765
Nissan Murano 3.5 A/T48601885
Nissan New March 1.2L M/T37801665
Nissan X-Trail Autech 2.5 ST A/T46301785
Peugeot 3008 1.6 A/T43651836
Peugeot 308 1.6L A/T Tiptronic41261815
Peugeot 5008 Premium 1.6 A/T45292118
Peugeot Expert Tepee 2.0L HDI M/T51351986
Peugeot New 107 1.0 A/T34301630
Peugeot New 207 Premium 1.4L M/T40301720
Proton All New Suprima S 1.6 A/T44361786
Proton Exora Bold & Prime Prime LE45921809
Proton New Proton Preve 1.6 A/T45431786
Proton Persona Elegance 1.6 M/T44771725
Proton Saga FLX 1.4 M/T42781680
Smart Fortwo Cabrio Passion 52 kW Micro Hybrid26951559
Subaru BRZ 2.0 M/T42401775
Subaru Forester 2.5XT Turbo A/T45601780
Subaru Legacy 2.5 GT A/T47301780
Subaru Outback 3.6R A/T47751820
Subaru Tribeca 3.6R48651880
Subaru WRX STI 5 Door A-Line 2.5 A/T 44151795
Subaru XV 2.0i44501780
Suzuki All New Swift 1.4 GX M/T38501695
Suzuki Carry Pick Up Wide Deck 1.5 M/T39301830
Suzuki Ertiga GX 1.4 A/T42651695
Suzuki Mega Carry 1.5 M/T41551680
Suzuki New APV Arena SGX Luxury 1.5 M/T42251655
Suzuki New Grand Vitara 2.4 M/T45001810
Suzuki New Karimun Estilo 1.1 M/T36001475
Suzuki New Splash 1.2 M/T37751680
Suzuki New SX4 Cross Over 1.5 M/T41351755
Suzuki Real Van GX 1.5 M/T38751570
Toyota Land Cruiser 200 A/T Diesel Full48901940
Toyota Agya TRD S M/T36001600
Toyota All New Avanza 1.5 Veloz M/T41501660
Toyota All New Camry 2.5 V48251825
Toyota All New Corolla Altis 2.0 V A/T45401760
Toyota Etios Valco J M/T37551695
Toyota New_Kijang Innova V 2.5 A/T45851760
Toyota Fortuner46951840
Toyota New_Yaris TRD Sportivo M/T38001695

Dari ukuran mobil tinggal anda tambah space di kanan kiri kurang lebih setengah meter dan depan belakang seperempat meter. Bagaimana sudah mantap membuat carport di rumah?