Minggu, 06 November 2016

Cara Mengatasi Kamar Ruangan Tembok Lembab dan Jamur

mengatasi kamar lembab berjamur, cara membuat ruangan menjadi lembab, kapur penyerap lembab, kapur serap air, cara mengatasi tembok lembab dan jamur, bahaya kamar lembab, cara membuat ruangan lembab, penyerap lembab ruangan

Kotoran dinding atau jamur dinding pasti pernah menyerang rumah anda. Hal itu tentu sangat mengesalkan bukan terlebih cukup banyak pasti membuat tidak nyaman untuk di pandang. Penyebabnya bisa juga di karenakan rumah anda dalam keadaan lembab. Kondisi rumah lembab sangat tidak baik jika di biarkan dalam jangka waktu yang lama. Karena efek dari udara lembab dapat merusak perabotan rumah dan dapat memicu berbagai macam penyakit bagi penghuninya. Untuk itu kami sedikit memberikan tips mengukur kelembaban rumah agar anda dan keluarga terhindar dari penyakit dan dinding rumah anda tetap terjaga ;


Batas Normal Kelembaban Rumah

Untuk ukuran batas normal kelembaban udara didalam rumah yaitu 60%-70% RH. Jika anda bingung mengetahuinya bisa anda gunakan alat bantu yaitu hygrometer sebagai alat untuk mengukur kelembaban udara. Udara lembab disebabkan adanya jumlah air yang berlebihan dalam kandungan udara. 

Akibat yang timbul jika rumah lembab

• Udara di dalam rumah akan terasa panas meski hujan telah turun.

• Kayu dapat cepat lapuk akibat dari udara lembab. Pada perabotan rumah yang terbuat dari kayu seperti lemari, meja makan, kursi, pintu, dan jendela akan cenderung lebih cepat rusak atau lapuk.

• Udara lembab juga dapat merusak surat-surat, dokumen, foto atau lukisan. Munculnya jamur pada benda-benda yang tadi kami sebutkan dapat membuatnya cepat rusak.

• Pada bagian dinding tembok akan terlihat kotor dan meninggalkan bekas seperti bekas aliran air.

• Membuat penghuni rumah menjadi tidak sehat, seperti terkena batuk atau alergi hidung yang di akibatkan oleh adanya jamur.

Beberapa penyebab rumah lembab

• Sirkulasi udara yang masuk ke dalam dan ke luar rumah tidak baik. Hal tersebut dapat memicu berkembangnya jamur dengan cepat karena udara yang ada di dalam rumah membawa air cukup banyak dan tidak mengalami pertukaran.

• Bisa juga di timbulkan oleh adanya kebocoran pada saluran pembuangan air.

• Genteng bocor atau atap bocor juga mampu menyebabkan rumah menjadi lembab karena air hujan yang masuk membawa udara yang tidak dapat di putar keluar.

• Adanya penampungan air berlebihan di dalam rumah. Hal tersebut juga dapat mengakibatkan rumah menjadi lembab, karena kandungan air akan semakin tinggi di tambah sirkulasi udara yang tidak baik.

Tips mengatasi rumah lembab

1. Segera perbaiki sumber kelembaban. Cara tersebut merupakan tindakan utama yang harus anda cegah secepat mungkin. Namun untuk melangkah melakukannya anda perlu mengetahui dari mana asal mula penyebab utama udara menjadi lembab. Kontrol pada bagian sirkulasi udara apakah sudah baik yang anda gunakan. 

2. Pasang kipas angin pada langit atap. Memasang kipas angin juga membantu mencegah rumah menjadi lembab, karena angin yang di hasilkan oleh kipas angin membantu mensirkulasikan udara yang ada di dalam rumah.

3. Gunakan kapur serap air. Alat ini cukup efektif dan berfungsi untuk menyerap air yang ada di dalam udara. Anda dapat membelinya pada toko atau supermarket terdekat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar